The Onion City – EDY SUSANTO

The Onion City

Analyzer Kalilinux

Artikel saya beberapa waktu yang lalu membahas secara khusus mengenai Deep Web atau Dark Web,seperti yang kita ketahui bahwa content yang didalam Deep Web acapkali ditenggarai sebagai tempar dimana jasa, produk yang yang bersifat illegal banyak bertebaran disana. Akses ke area ini pada umumnya menggunakan TOR Network, dengan menggunakan TOR Browser tersendiri.

Pihak pihak aparat keamanan dan intelejen banyak mengeluarkan biaya dan tenaga untuk mengenali user user ( de anonymize) di Deep Web dan berusaha meng index isinya. Beberapa waktu yang lalu DARPA ( Defense Advances Research Projects Agency) telah mengumumkan “Memex Project “ suatu search engine yang diyakini mampu meningkatkan hasil pencarian di Deep Web.

Kini muncul satu search engine yang dinamakan Onion City, search engine ini naik ke permukaan jadi bisa beroperasi seperti layaknya Google Search Enginer atau Bing, kelebihan Onion City adalah mampu meneliksik kedalam Deep Web tanpa harus menyelam kedalam dengan menggunakan TOR Network / Tor Browser.a1

Sepertinya cukup mudah untuk menemukan dealer  obat terlarang, kartu kredit curian, senjata hanya dengan memanfaatkan browser biasa ( Google Chrome, IE, Firefox) tanpa menggunakan TOR Browser. Tetapi perlu di ingat IP Address rekan rekan tetap tidak tersamarkan, jadi menurut saya pribadi saya lebih memilih menggunakan TOR Network dan TOR Browser untuk alasan keamanan saya.

Dibawah ini beberapa hasil pencarian dengan onion citya3

Dibawah ini screen shot IP Geolocation saat saya menggunakan jalur onion city, masih berada di Indonesia.a2

Hmm..lalu apakah kita lupakan saja TOR Network ? ah tentu saja tidak, selain alasan keamanan, alasan lain adalah dengan tidak satupun domain .onion yang bisa terbuka, saya coba masuk ke hidden wiki hasilnya sbb :a4

Seharusnya tampilannya adalah sebagai berikut ini :a5

Kesimpulanny adalah onion city merupakan search engine yang mampu mengakses Informasi lebih banyak karena mampu mengakses dikedalaman Deep Web, namun tetap perlu ke hati hatian mengingat Deep Web ber asosiasi dengan Dark Web dimana barang , jasa illegal tersedia. Salah mampir bisa bisa malah terkena urusan hukum. Dan untuk keamanan jati diri tetap gunakan TOR Network agar kita tetap aman.


Referensi

https://dashtalk.org/threads/onion-city-search-engine-for-deep-web-that-works-from-normal-web-browser.4102/

http://securityaffairs.co/wordpress/33900/cyber-crime/onion-city-search-engine-deep-web.html

CEH ECSA

Related Posts